PDAM Tirtauli Siantar Respon Cepat Keluhan Pelanggan
Foto : pdam tirtauli

JURNALREALITAS.COM, PEMATANG SIANTAR – Terkait pemutusan meteran yang dialami oleh salah seorang pelanggan PDAM Tirtauli Siantar, yang terjadi pada Kamis, (25/2/2016) yang beralamat di Jl. Durian Gg. Barito Blok 8 No. 24 Kelurahan Marihat Jaya atas nama Obrain Sianipar, telah diselesaikan dengan baik. Penyelesaian tersebut dilakukan dalam bentuk pemasangan kembali meteran airnya.

Foto:  Obrain Sianipar. Pelanggan yang masalahnya telah diselesaiakan dengan baik
Foto: Obrain Sianipar. Pelanggan yang masalahnya telah diselesaiakan dengan baik

Ditemui di kantornya, Kepala PDAM Tirtauli Siantar, Badri Kalimantan yang dalam hal ini diwakili oleh salah seorang Kepala Seksi, Batara Simangunsong mengatakan bahwa pemutusan tersebut terjadi karena kesalahpahaman dimana pelanggan yang bersangkutan tidak membayar kewajibannya (membayar tagihan air) selama 5 bulan berturut-turut.

Karena mengalami perlakuan tersebut, Obrain Sianipar selaku pelanggan yang juga kebetulan seorang penyandang disabilitas, melakukan protes ke kantor tersebut. Sebab dia merasa pihak PDAM langsung melakukan pemutusan sepihak tanpa terlebih dahulu melayangkan surat peringatan sebelumnnya.

Namun protes tersebut ditanggapi secara ramah dan bersahabat. Batara Simangunsong, yang menangani bagian pemutusan datang menjelaskan bahwa semua system kerja yang ada telah diatur tata cara pelayanannya. Singkat namun mengena. Mendapat penjelasan tersebut, pelanggan yang bersangkutan dapat menerima dan akhirnya ditemui kesepakatan dengan penyambungan kembali meteran air yang sebelumnya sempat di putus. (M. Baringin P.S)